Menu

Mode Gelap
Pokja PWI dan Sudis Kominfotik Jakarta Barat Berkomitmen untuk Kolaborasi Hasilkan Berita Berintegritas Bamsoet Minta Polri Jerat Bandar Narkoba Dengan Pasal Tindak Pidana Pencucian Uang (TPPU) Temuan Ketidaksesuaian Aset di Kecamatan Kalideres: 14 Kendaraan Operasional Hilang Diskusi Perdana Forum Pemred SMSI Bahas Solusi Kemacetan Lalu Lintas di Jakarta Terminal Kalideres Jakarta Barat Persiapkan Liburan Natal 2024 dan Tahun Baru 2025

Metropolitan ยท 15 Apr 2023 20:25 WIB

Sudis Kebudayaan Jakbar Gelar Festival Bedug 2023


 Sudis Kebudayaan Jakbar Gelar Festival Bedug 2023 Perbesar

Jakarta, Komunitastodays,- Pemkot Jakarta Barat melalui Suku Dinas Kebudayaan akan mengadakan Festival Bedug yang berlangsung di halaman samping kantor Wali Kota Jakarta Barat, Senin (17/4/2023). Rencananya Festival Bedug akan dibuka oleh Wali Kota Jakarta Barat, Uus Kuswanto.

Kepala Suku Dinas Kebudayaan Jakarta Barat, Ahmad Syahropi mengatakan, Festival Bedug rutin diselenggarakan setiap tahun. Kegiatan ini sempat terhenti selama tiga tahun, akibat adanya pandemi Covid-19.

Festival Bedug yang akan berlangsung di samping halaman kantor Wali Kota Jakarta Barat, itu bertujuan untuk melestarikan budaya bangsa Indonesia, khususnya budaya masyarakat Betawi. Di mana, setiap kali datang bulan suci Ramadan, anak-anak hingga dewasa bergembira menyambutnya dengan aktivitas menabuh bedug hingga malam takbiran.

“Bedug menjadi bagian penting bagi masyarakat Betawi. Bukan karena “bedugnya” tapi bedug selalu identik dengan nilai-nilai keagamaan. Bedug selalu berada di tempat ibadah, seperti mushala/langgar atau masjid,” katanya sesuai press rilis yang diterima, Sabtu (15/4).

Bedug di tempat ibadah umat Islam, lanjut Syahropi, juga sebagai penanda masuknya shalat lima waktu.

“Bagi warga Betawi, bedug tak terpisahkan dari ususan ibadah sehari-hari. Oleh karenanya, melestarikan budaya memukul beduq equvalen dengan melestarikan nilai-nilai agama,” paparnya.

Festival Bedug yang akan diikuti masing-masing kecamatan di wilayah Jakarta Barat akan berlangsung mulai pukul 10.00 – 16.00 WIB. Setiap peserta yang mengikuti lomba ini akan dinilai meliputi akurasi pukulan, kostum pemain, adab sopan, vokal takbir, durasi atau ketepatan waktu tampil dan sebagainya.

“Pemenang dalam festival bedug akan mendapatkan piala, sertipikat dan uang pembinaan dari Sudis Kebudayaan Kota Jakarta Barat. Pemenang kegiatan ini terdiri dari 5 juara, juara 1,2,3 dan juara harapan I dan II,” ujarnya.

Ahmad Syahropi menambahkan, Festival Bedug akan dimeriahkan oleh berbagai hiburan musik dan tari bernuansa islami serta bazar ramadan dari Sudis PPKUKM Jakarta Barat dengan menghadirkan produk-produk binaanya yang berkualitas serta potongan harga fantastis .(red)

Artikel ini telah dibaca 10 kali

badge-check

Penulis

Baca Lainnya

Pokja PWI dan Sudis Kominfotik Jakarta Barat Berkomitmen untuk Kolaborasi Hasilkan Berita Berintegritas

22 November 2024 - 17:33 WIB

Terminal Kalideres Jakarta Barat Persiapkan Liburan Natal 2024 dan Tahun Baru 2025

20 November 2024 - 15:48 WIB

Pemkot Jakarta Barat Terima Kunjungan Pokja PWI Jakbar yang Dipimpin Noto Prayitno

19 November 2024 - 14:53 WIB

Industry Class Desain Komunikasi Visual Diadakan di SMK Mutiara Bangsa

16 November 2024 - 20:13 WIB

Terminal Bayangan Menjamur di Jakarta Barat Menggerus Retribusi Menguap Liar

14 November 2024 - 18:31 WIB

PWI Pusat Gelar Kick-Off HPN 2025 di Anjungan Riau TMII

8 November 2024 - 20:16 WIB

Trending di Metropolitan