Menu

Mode Gelap
Astera Head SPA Dari Rene Furterer, Hadir Dengan Formula Baru DI Indonesia Kapolri Instruksikan Warga Terlayani dengan Baik saat Misa Agung Paus Fransiskus Polri Minta Maaf Soal Rekayasa Lalin Selama Kunjungan Paus Fransiskus Ciptakan Rasa Aman Petugas Kepolisian dan Dinas Perhubungan Melakukan Giat Patroli Rutin di Terminal Bus Kalideres Turut Berduka Cita, Pimpinan Redaksi Media Komunitastodays Melayat ke Rumah Duka Orang Tua dari Ketua Gapensi DKI

Hankam · 15 Oct 2023 20:23 WIB

Satgas Yonif 330 Sukseskan Program Pemerintah, Gelar Program TNI AD Peduli Stunting di Wilayah Intan Jaya


 Satgas Yonif 330 Sukseskan Program Pemerintah, Gelar Program TNI AD Peduli Stunting di Wilayah Intan Jaya Perbesar

Intan Jaya, Komunitastodays, – Satgas Yonif 330/Tri Dharma memiliki komitmen kuat untuk turut berpartisipasi dalam rangka mensukseskan program pemerintah untuk menuntaskan kasus anak yang beresiko stunting dengan memberikan bantuan Paket Nutrisi kepada masyarakat, bertempat di Pos J2, Kampung Bilogai, Kabupaten Intan Jaya, Provinsi Papua Tengah, pada Jumat (13/10/2023).

Dansatgas Yonif 330/Tri Dharma, Mayor Inf Dedy Pungky Irawanto, S.I.P., M.I.Pol. menyampaikan bahwa Satgas 330 telah mendistribusikan 100 Paket Nutrisi untuk masyarakat di Kabupaten Intan Jaya.

“Berkat dukungan dari Bapak Kasad dan Pangkostrad, Satgas 330 telah mendistribusikan 100 Paket Nutrisi yang berisi Susu Chil-School, Indomie, Telur, Bubur dan Biskuit Bayi untuk percepatan penurunan stunting di Intan Jaya.” Tuturnya.

Bapak I Nengah Kariasa, Asisten Bidang Pemerintahan Setda Kab. Intan Jaya yang turut hadir dalam kegiatan mengucapkan terimakasih atas bantuan yang diberikan oleh Satgas 330.

“Kami sampaikan rasa hormat, terimakasih dan lebih penting lagi sangat bangga dengan kehadiran Satgas 330 yang begitu peduli dengan masyarakat Intan Jaya. Apalagi permasalahan stunting adalah program Nasional dan TNI telah mengambil peranan penting didalamnya,” jelasnya.

Lebih lanjut Dansatgas 330 menyampaikan bahwa sesuai arahan Kasad agar jajaran TNI AD menjadi bapak asuh anak stunting.

“Bapak KSAD telah dikukuhkan sebagai bapak asuh stunting, artinya secara otomatis TNI AD dilibatkan pemerintah dalam percepatan penanganan stunting. Ini adalah tanggung jawab kita semua karena anak-anak adalah masa depan bangsa,’’ tegasnya.(Gultom)

Artikel ini telah dibaca 9,783 kali

badge-check

Penulis

Baca Lainnya

Kasad: Great Power Comes With Great Responsibility

4 September 2024 - 17:44 WIB

Korem 051/Wkt Terima Kunjungan Tim Audit Itjenad

27 August 2024 - 15:15 WIB

Korem 051/Wijayakarta Gelar Upacara HUT Kemerdekaan RI ke-79

19 August 2024 - 07:54 WIB

Danrem 121/Abw Terima Cenderamata Persahabatan Antar Negara

16 August 2024 - 05:58 WIB

Kesiapan Upacara HUT Kemerdekaan Republik Indonesia ke 79, Babinsa Latih Paskibra Tingkat Walikota Jakarta Timur

14 August 2024 - 21:34 WIB

Danramil Matraman Bersama Kapolsek dan Camat Lepas Gerak Jalan Menyambut HUT Kemerdekaan Republik Indonesia Ke-79

12 August 2024 - 17:50 WIB

Trending di Hankam