Jakarta, Komunitastodays,– Setelah viral di media online dan media sosial tentang pernyataan Bhante Bodhi Wijaya Ng Jagarapanno terhadap kasus yang menjerat seorang Biksuni yang harus menjalani persidangan di pengadilan membuat Romo Asun Gautama angkat bicara.
Romo Asun selaku ketua Vihara Hemadhiro Mettavati dan juga penyampaian dari YM Bhante Khanit Saññano Mahatherā selaku ketua pembina Sangha Dhammaduta Indonesia mengatakan bahwasanya apapun yang dikatakan dan viralkan oleh Bhante Bodhi baik di media online ataupun media sosial adalah merupakan tindakanya pribadinya.
“Apapun yang dilakukan, dikatakan, dan yang di viralkan oleh Bhante Bodhi itu adalah tindakan pribadinya, bukan atas nama Vihara Hemadhiro Mettavati ataupun atas nama Sangha Dhammaduta Indonesia, apalagi menyangkut atas nama Bhante Khanit, itu sama sekali diluar itu semua,” kata Romo Asun Gautama. Rabu (15/5/24).
Mengenai berita yang terjadi apapun itu Romo Asun mengatakan dirinya tidak mengetahui secara jelas.
“ Sekali lagi saya menyatakan bahwa hal tersebut tidak ada sangkut pautnya dengan Vihara Hemadhiro Mettavati, Sangha Dhammaduta Indonesia, Bhante Khanit maupun dirinya, melainkan atas pribadi Bhante Bhodi sendiri,” tutup Romo Asun Gautama. (FN)