Menu

Mode Gelap
Bamsoet Minta Polri Jerat Bandar Narkoba Dengan Pasal Tindak Pidana Pencucian Uang (TPPU) Temuan Ketidaksesuaian Aset di Kecamatan Kalideres: 14 Kendaraan Operasional Hilang Diskusi Perdana Forum Pemred SMSI Bahas Solusi Kemacetan Lalu Lintas di Jakarta Terminal Kalideres Jakarta Barat Persiapkan Liburan Natal 2024 dan Tahun Baru 2025 Fit and Proper Test Calon Pimpinan KPK, Bamsoet Pertanyakan Cara Mencegah Kebocoran 40% APBN

Metropolitan · 20 Nov 2024 15:48 WIB

Terminal Kalideres Jakarta Barat Persiapkan Liburan Natal 2024 dan Tahun Baru 2025


 Terminal Kalideres Jakarta Barat Persiapkan Liburan Natal 2024 dan Tahun Baru 2025 Perbesar

Jakarta, Komunitastodays,- Terminal Kalideres Jakarta Barat tengah melakukan persiapan matang menghadapi liburan Natal 2024 dan Tahun Baru 2025.

Kepala Terminal Bus Kalideres, Revi Zulkarnaen, mengungkapkan sejumlah langkah yang diambil, di antaranya pemeriksaan kesehatan dan tes urine bagi sopir bus Angkutan Kota Antar Provinsi (AKAP). Selain itu, ramp check juga dilakukan terhadap armada bus yang akan mengangkut para penumpang selama liburan.

Revi menjelaskan, ramp check dan pemeriksaan kondisi kendaraan serta perlengkapannya bertujuan untuk memastikan keselamatan, keamanan, dan kenyamanan penumpang yang akan melakukan perjalanan selama liburan akhir tahun. “Kegiatan pemeriksaan kondisi kendaraan dan perlengkapannya sedang kami lakukan, ini semua untuk memastikan keselamatan, keamanan, dan kenyamanan para penumpang liburan Natal 2024 dan Tahun Baru 2025. Ramp check dilakukan lebih dini untuk mengidentifikasi potensi penyebab kecelakaan lalu lintas,” ujar Revi saat dikonfirmasi, Rabu (20/11/2024).

Kegiatan pemeriksaan kesehatan dan tes urine bagi sopir bus AKAP dilaksanakan bekerja sama dengan Dinas Kesehatan Provinsi DKI Jakarta dan Suku Dinas Kesehatan Jakarta Barat. Pemeriksaan ini dijadwalkan pada masing-masing Puskesmas se-Jakarta Barat, yang dimulai sejak Senin, 18 November hingga Minggu, 24 November 2024.

“Cek kesehatan dan tes urine terhadap sopir bus AKAP sudah kita mulai sejak Senin, 18 November hingga Minggu, 24 November 2024 nanti,” kata Revi. Ia juga menambahkan bahwa kegiatan tersebut akan dilanjutkan secara berkala setiap bulan sekali dan dilakukan rutin setiap minggu.

“Tujuannya adalah untuk mengetahui kondisi kesehatan para sopir AKAP secara berkala, agar mereka dapat mengemudikan armada angkutan Nataru dengan aman, demi keselamatan penumpang yang sedang berlibur ke kampung halaman,” jelasnya.(FN)

 

 

 

Artikel ini telah dibaca 10 kali

badge-check

Penulis

Baca Lainnya

Pemkot Jakarta Barat Terima Kunjungan Pokja PWI Jakbar yang Dipimpin Noto Prayitno

19 November 2024 - 14:53 WIB

Industry Class Desain Komunikasi Visual Diadakan di SMK Mutiara Bangsa

16 November 2024 - 20:13 WIB

Terminal Bayangan Menjamur di Jakarta Barat Menggerus Retribusi Menguap Liar

14 November 2024 - 18:31 WIB

PWI Pusat Gelar Kick-Off HPN 2025 di Anjungan Riau TMII

8 November 2024 - 20:16 WIB

Ketum Zulmansyah Sakedang Dampingi Aspem Resmikan Kantor Pokja PWI Walikota Jakarta Pusat

8 November 2024 - 16:58 WIB

Ketum PWI Pusat Serahkan KTA Biasa Anggota PWI Jaya

8 November 2024 - 10:51 WIB

Trending di Metropolitan