Menu

Mode Gelap
LMK RW 012 Dampingi Lurah Semanan Tinjau TPS pada Pilkada 2024 Satpol PP Diminta Tegas Bongkar Reklame Ilegal di DKI Jakarta Semangat Warga DKI Jakarta Menggunakan Hak Pilih di Pilkada 2024, Terlihat di Berbagai TPS Satpol PP DKI Jakarta Segel Reklame yang Belum Mengantongi Izin di Kalideres Jakarta Barat Si-Terpenting Inovasi Penyembuhan Stunting yang Komprehensif untuk Anak

Metropolitan · 26 Jun 2022 10:25 WIB

Mujiono/IId, PNS Koramil 04 Cengkareng Kembali Mencalonkan Pada Pemilihan RT02/RW016 Kapuk Periode 2022


 Mujiono/IId, PNS Koramil 04 Cengkareng Kembali Mencalonkan Pada Pemilihan RT02/RW016 Kapuk Periode 2022 Perbesar

Jakarta,Komunitastodays,-Kodim 0503/JB. Komandan Koramil04 Cengkareng Kapten Inf Kurniawan bersama Babinsa Kapuk Pelda Jaelani Pantau Langsung Pemilihan Ketua Rukun Tetangga (RT) secara serentak di RW 016 Kel. Kapuk Kec. Cengkareng Jakarta Barat yang berlangsung layaknya pemilihan umum Presiden, Minggu (26/06/2022)

Berada di kampung yang cukup padat penduduknya terdapat 339 KK sebagai pemilih pada pemilihan RT salah satu dari kandidat merupakan PNS Mujiono Calon ke pertama yang berdinas di Jajaran Kodim 0503/JB, Koramil04 Cengkareng dan Bapak Taufik sebagai Calon ke dua, tepatnya di RT02/RW 016, Sebelum memasuki antrean para pemilih disambut dengan ramah dan menyapa pemilih yang datang, yang rencananya batas akhir pemilihan pada pukul 12.00 wib.

Antusiasme warga terlihat sejak sekitar pukul 08.00, tatkala puluhan warga antre di tempat pemilihan. Adapun para petugas panitia sudah siap melayani warga yang datang untuk memilih ketua RT mereka.

Layaknya proses pencoblosan, warga yang membawa undangan datang kemudian mendaftarkan diri terlebih dahulu untuk mendapatkan kartu suara. Setelah itu mereka menuju tempat pemilihan suara dan mencoblos salah satu dari dua kandidat ketua RT yang ada. Kemudian, kartu suara tersebut dimasukan ke dalam kotak suara yang dijaga oleh petugas.

Bapak Kustiyanto selaku Sekertaris RW 016 menyampaikan, pemilihan ketua RT secara langsung kali ini sesuai yang telah diatur pada Pergub DKI Jakarta no. 22 Tahun 2022 untuk masa periode 5 tahun.

Menurutnya, pemilihan ketua RT dengan aklamasi atau pemilihan langsung, tidak memiliki perbedaan signifikan. Asalkan masing-masing calon dan ketua yang terpilih dapat menjalankan tugas dengan amanah. Apabila pemimpin tersebut tidak amanah, maka rakyat yang akan menjadi korban, segala urusan menjadi rumit dan keberlangsungan hidup sosial menjadi kacau.

339 Pemilih akan menentukan siapa di antara dua kandidat ketua RT.

Bapak Kustiyanto mengungkapkan bahwa pemilihan ketua RT untuk periode 2022-2027 hari Minggu dilaksanakan 6 pemilihan Ketua RT secara serentak, kegiatan ini berlangsung ramai dan meriah serta aman dan kondusif.

” Apresiasi pelaksanaan Pemilihan RT secara serentak di RW 16, apalagi mengadopsi sistem pemilihan langsung, sangat demokratis, bahkan mulai sejak pendataan DPT, sudah dipersiapkan dengan baik. Dari proses pemilihan ini, apresiasi warga benar-benar tersalurkan,” Ungkap Danramil.

“Pemilihan secara langsung dan serentak ini memang dikehendaki oleh warga berdasarkan hasil musyawarah dan mufakat, dengan adanya pemilihan RT yang dilakukan secara bersamaan, ini satu ide yang sangat bagus,” katanya.

Danramil berharap siapapun yang terpilih nantinya sebagai Ketua RT harus didukung penuh oleh seluruh unsur masyarakat sekitar. “Sebab peran Ketua RT pada akhirnya sangat penting dalam membantu masyarakat di tingkat paling bawah”, tutup Danramil (ferry)

Artikel ini telah dibaca 2 kali

badge-check

Penulis

Baca Lainnya

Semangat Warga DKI Jakarta Menggunakan Hak Pilih di Pilkada 2024, Terlihat di Berbagai TPS

27 November 2024 - 11:56 WIB

Satpol PP DKI Jakarta Segel Reklame yang Belum Mengantongi Izin di Kalideres Jakarta Barat

27 November 2024 - 07:40 WIB

Protes Keluarga Terkait Penangkapan Irianto Heymoye Ondikeleu (IHO) di Jakarta

25 November 2024 - 15:42 WIB

Inspirasi Hari Guru Nasional 2024: SMK Mutiara Bangsa Rayakan dengan Semangat dan Apresiasi

23 November 2024 - 13:53 WIB

Dugaan Intervensi dalam Rapat Panitia 5 Pemilihan Ketua RW 014, Warga Minta Tindakan Tegas

23 November 2024 - 03:49 WIB

Pokja PWI dan Sudis Kominfotik Jakarta Barat Berkomitmen untuk Kolaborasi Hasilkan Berita Berintegritas

22 November 2024 - 17:33 WIB

Trending di Metropolitan