Jakarta, Komunitastodays,–Kodim0503/JB. Babinsa Koramil 04/CK Serma Andi Ryan menghadiri kegiatan musyawarah rencana pembangunan Kelurahan yang dilaksanakan di Aula Lt.II Kantor Kel. Rawa Buaya Jalan Bojong Raya RT.05 RW.04 Kel. Rawa Buaya Kec. Cengkareng Kota. Selasa (14/02/2023)
Hadir dalam agenda tersebut, Ahmad Faqih M.si. ( Camat Cengkareng), Lurah Rawa Buaya Safwan Busti,S.AP, Evi ( Subanppeko Jakbar ), Eviana ( Sudin Ketahanan Pangan Kelautan dan pertanian ), Rosmaida ( Sudin PPAPP ), Para Kasi Kelurahan Rawa Buaya, Supeno ( Kepala UPPM dan PTSP ), Resmi ( Kasatlak Penduduk dan Catatan Sipil Kel. Rawa Buaya ), Aiptu Suhartopo ( Binmas Kel. Rawa Buaya ), Novi H ( Kasatpol PP Kel. Rawa Buaya ), RW 1 s.d 12 Kel. Rawa Buaya, LMK 1 s.d 12 Kel. Rawa Buaya, Seluruh Anggota FKDM Kel. Rawa Buaya, Ketua Katar Kel. Rawa Buaya, Tokoh Masyarakat Kel. Rawa Buaya, Tokoh Agama Kel. Rawa Buaya, dan masyarakat Kelurahan Rawa Buaya.
Peran TNI melalui satuan Komando Kewilayahan (Koramil) adalah salah satu pendukung program percepatan pembangunan di Kelurahan sesuai tugas pokok membantu tugas pemerintah daerah sampai tingkat Kelurahan. Membantu Pemda dalam bidang pembangunan untuk meningkatkan kesejahteraan rakyat.
Serma Andi Ryan yang biasa dikenal dengan sebutan Comando Spartan menyampaikan saat musyawarah perencanaan pembangunan (Musrenbang) kelurahan adalah forum musyawarah tahunan para pemangku kepentingan (stakeholder) kelurahan, untuk menyepakati rencana pembangunan agar dapat terealisasi tahun ini.
Adapun yang menjadi pembahasan dalam Musrenbang kali ini diantaranya adalah menyusun rencana pembangunan di setiap wilayah Kelurahan Rawa Buaya agar pembangunan yang ada di fokuskan untuk pembangunan sesuai usulan masing masing RW keseluruhan ada sekitar 46 usulan di kelurahan Rawa Buaya.
“Dalam pelaksanaan Musrenbang kali ini semoga usulan yang disampaikan dapat terealisasi dengan baik, bersama Bhabinkamtibmas Aiptu Suhartopo dalam kesempatan tersebut memberikan imbauan agar nanti dalam pelaksanaannya tidak terjadi penyalahgunaan anggaran, sehingga program pembangunan benar-benar tepat sasaran”, tutup Binmas (Ferry)