Jakarta, Komunitastodays,- Forum Betawi Rempug (FBR) melaksanakan Milad yang ke-23, dilaksanakan di Kemayoran Jakarta Pusat. Minggu (11/8/2024) dan menjadi momentum baik secara politik maupun pengembangan kebudayaan Betawi dengan status Jakarta yang akan menjadi kawasan ekonomi dan kota global berskala internasional.
Imam Besar FBR, KH. Lutfi Hakim dalam sambutannya menyampaikan bahwa Betawi harus berani ke depan sebagai suku asli di Jakarta. Masyarakat Betawi harus tetap menjaga kampungnya sendiri apapun event dan konstalasi yang ada di Jakarta.
Lutfi Hakim, ajang pilkada 2024 diharapkan dapat berjalan dengan kondusif dan aman untuk kesiapan Jakarta dan Masyarakat Betawi yang unggul untuk menuju Indonesia Maju.
Dalam kesempatan inilah, Imam Besar FBR menyampaikan lima poin deklarasi Pilkada Damai 2024.
Pertama, Keluarga Besar Forum Betawi Rempug se Jabodetabek menyatakan sanggup dan bersedia, Mewujudkan Pilkada 2024 berlangsung secara umum, bebas, rahasia, jujur dan adil
Kedua, Forum Betawi Rempug akan Mewujudkan situasi yang kondusif, damai dan menggembirakan dalam penyelenggaraan Pilkada 2024 di Jabodetabek.
Ketiga, Forum Betawi Rempug selalu Menjunjung tinggi rasa persaudaraan, nilai-nilai moral, dan budaya yang berkembang dalam kehidupan masyarakat se-Jabodetabek.
Keempat, Forum Betawi Rempug Menolak segala bentuk tindakan yang bertentangan dengan peraturan perundang-undangan yang berlaku.
Dan kelima, Forum Betawi Rempug Mendukung penegakan hukum yang berlaku dalam penyelenggaraan Pilkada 2024 di wilayah Jabodetabek. (DvD)