Menu

Mode Gelap
Iqbal Irsyad dan Berman Nainggolan Kuatkan Konsolidasi Tim, Dukungan untuk Calon Ketua PWI Jaya Semakin Menguat Media Online dan Majalah eksekutif Komunitastodays.co Kedua Kalinya Berbagi 150 Nasi Kotak pada Masyarakat di Depan Green Sedayu Mall Mampukah Indonesia Mencapai ZERO DISKRIMINASI HIV di Tahun 2030? Revi Zulkarnaen Bicara Sejumlah Persiapan Arus Mudik Angkutan Lebaran 2024 di Terminal Kalideres Kadishub Tinjau Persiapan Mudik Di Terminal Kalideres Jakbar

Daerah ยท 23 Jun 2022 20:01 WIB

Komunitas 234 SC Korwil Jabar Gandeng Forkopimda Cianjur, Gelar Seminar Kebangsaan


 Komunitas 234 SC Korwil Jabar Gandeng Forkopimda Cianjur, Gelar Seminar Kebangsaan Perbesar

Cianjur,Komunitastodays, – Komunitas 234 SC bersama sejumlah unsur di wilayah Kabupaten Cianjur melaksanakan seminar kebangsaan di Ballroom Zuri Resort Convention Cipanas, Kabupaten Cianjur, Kamis (23/6/2022).

Tampak hadir dalam kesempatan itu, Ketua 234 SC Korwil Jabar, perwakilan Forkopimda Cianjur dan sejumlah narasumber berkompeten di bidangnya, serta para tamu undangan termasuk seluruh anggota 234 SC se-Kabupaten Cianjur.

Ketua 234 SC Korwil Jawa Barat, William Salim menuturkan, digelarnya seminar kebangsaan ini diharapkan dapat mengaktualisasi nilai Pancasila dalam kehidupan bernegara untuk menghadapi ekstrimisme.

Karena menurutnya, disadari atau tidak, bahwa hari ini negara Indonesia telah banyak ancaman dari berbagai sisi. Baik segi politik, pemikiran dan segi ideologi bahwa bisa saja paham-paham yang berkembang negatif dapat menggeser Pancasila.

“Jadi harapannya kita sebagai para pemuda terdepan untuk menjaga Pancasila ini bukan hanya sekedar menjaga dasar negara tapi Pancasila adalah konsep bernegara rumus yang dapat diperbaiki terhadap diri sendiri kita,” kata William.

Selain itu, ia mengatakan, dihadirkannya salah satu narasumber yang merupakan mantan Terorisme ini, supaya lebih mengetahui hal yang sebenarnya tentu harus ditanyakan.

“Jadi dengan dihadirkannya para narasumber, kita dapat lebih menginspirasi bahwa para pemuda yang hari ini tidak bisa diawasi sepenuhnya, bisa diimplementasikan kembali ke lingkungannya masing-masing,” tandasnya.

Salah Seorang Narasumber yang juga Mantan Anggota Negara Islam Indonesia (NII), Ken Setiawan sangat mengapresiasi panitia serta seluruh keluarga besar 234 SC ini, dimana telah mampu menyelenggarakan tentang arti Pancasila.

Karena menurutnya, Pancasila ini mungkin sudah kurang diminati oleh masyarakat. Sehingga banyak masyarakat menginginkan pemahaman sebenarnya tentang ideologi Pancasila.

“Maka, dengan adanya seminar ini, kita harapkan bisa menerima perbedaan terutama dalam sila pertama bahwa mari kita bersatu atas perbedaan itu. Jadikan perbedaan sebagai sarana kita untuk mengenal, saling melengkapi. Sehingga nasionalisme Indonesia khususnya di Jawa Barat dan Kabupaten Cianjur aman dan damai,” pungkasnya. (Red/Dan).

Artikel ini telah dibaca 19 kali

badge-check

Penulis

Baca Lainnya

Lapas Narkotika Kelas IIA Pematang Siantar Laksanakan Razia Intensif

19 March 2024 - 07:50 WIB

Distrik Deli Serdang II Sukses Sosialisasi Pencegahan Penyalahgunaan Narkotika

14 March 2024 - 18:22 WIB

26 Orang Warga Negara Bangladesh Dideportasi Rudenim Medan

13 March 2024 - 23:15 WIB

Sambut Puasa, Ferdy Sembiring Berbagi Daging 4 Ekor Lembu Kepada Ratusan Yatim, Media dan Masyarakat

12 March 2024 - 17:08 WIB

Pj. Wali Kota Bekasi Ajak Aparatur Kuatkan Komitmen dan Tingkatkan Mutu Pelayanan Publik

11 March 2024 - 11:24 WIB

Lapas Narkotika Pematang Siantar Geledah Kamar Hunian

9 March 2024 - 21:18 WIB

Trending di Daerah